Pemain tengah Burnley, Steven Defour mengaku bahwa timnya sudah melupakan kekalahan telak yang baru saja mereka terima dari Manchester City di ajang Piala FA akhir pekan lalu. Kini ia mengaku timnya sepenuhnya fokus untuk menjalani pertandingan menghadapi Manchester United di Old Trafford tengah pekan ini dalam lanjutan Premier League.
Saat ini Burnley masih tertahan diperingkat ke-16 klasemen sementara dengan mengumpulkan 22 poin dari 23 pertandingan yang telah dilalui. Pertandingan melawan United ini tentu tidak akan mudah bagi mereka mengingat sejak kedatangan Ole Gunnar Solskjaer sebagai pelatih sementara, Setan Merah telah mencatatkan delapan kemenangan beruntun di semua ajang.
Andai mampu mengalahkan Burnley, maka Solskjaer akan menjadi manajer pertama di ajang Premier League yang mampu meraih tujuh kemenangan beruntun. Namun Defour mengaku optimis bahwa timnya akan mampu menghadirkan kejutan bagi tuan rumah di pertandingan nanti. Selain itu, ia juga mengaku bahwa saat ini dirinya sudah berada dalam kondisi fit usai bermain selama 77 menit ketika menghadapi City.
“Saya merasa sangat fit saat ini. Kami masih akan memainkan banyak pertandingan penting hingga akhir musim nanti dan saya kira semua pemain akan mendapatkan kesempatan di pertandingan-pertandingan tertentu,” ucap Defour.
“Kami baik-baik saja saat ini. Melawan City kami memang kebobolan lima gol namun kami sudah berusaha. Kami ingin memberikan sesuatu namun hal tersebut tidak berhasil. Jadi saat ini kami harus mengalihkan fokus sepenuhnya ke Premier League dan berupaya untuk tidak terdegradasi,” tambahnya.
“United memang saat ini tengah berada dalam tren yang sangat baik. Akan tetapi, selama dua musim terakhir kami berhasil meraih hasil yang bagus disana dan saya kira kami mempunyai peluang untuk kembali mendapatkan hal tersebut di pertandingan nanti,” tutup penggawa tim nasional Belgia tersebut.